Wednesday, November 29, 2006

tulisan di siang bolong ^_^

Wah dah lama neh ga update blog.. tapi mo ngomongin apaan ya.. gi ga ada ide..ada PR seh dari pipit tapi Foto na masih di kamera blom dipindahin ke komp hehe paling kena timpukk pipit neh ^_^
tapi ada yang mengganjal seh sebenernya .. ^_^ *batu kali mengganjal*
Barusan di YM neng mira nanya .. "ulie rencana ulie 5 tahun mendatang apa.."
nah loh kok nanya itu ya..pas ditanya seh cuman ngebales "aduhhhh...apa ya"
nah sekarang ko jadi kepikiran ..
trus nanya sama teh'tie, kata teh'tie jawabnya "membina rumah tangga .. jadi istri yang shalehah kalo kerja kerjaan ok..pokoknya musti punya tujuan"
bener seh kata teh'tie bilang kalo hidup musti dan kudu punya tujuan..jangan sampe tiap tahun samaaaaaaaaaaaa... seenggaknya harus ada peningkatan ^_^
"Trus rencana ulie apa .." kata neng mira..
Wuisssssssssss...akhirna kepalaku berkeliling mencari jawaban.. sampai saat ini sambil makan gorengan
tapi neng mira bilang .. "kan rencana .. kadang bisa kecapai kadang ga' "
tapi yang penting mesti b'usaha " jangan STAND ALONE .. diemmmm we disitu..situ juga ^_^"
trus rencana ulie apa donk..
Apa ya...^_^ rencana kalian sendiri apa ???? *loh ko ditanya malah balik nanya*
kalo ulie apa ya..
yang kepikiran sekarang ...
1. Pengen jadi dosen .. sebenernya pernah jadi guru n assisten seh tahun kemaren mudah-mudahan seh bisa nyicip jadi dosen ^_^
2. Jadi istri , ibu yang shaleh dan baik ^_^
3. Naik haji ..
4. Ngebahagian orangtua
terus apa .. aduhh tuh kan stuck lagiiii ... neng mir tar ulie pikirin lagi ya .. %$^&^%^&*&^%$##$%^^
tapi emang bener ya..kita musti bikin rencana hidup .. ya .. intinya musti terencana kali ya ^_^
kayaknya ulie mo bikin rencana buat besok dulu aja deh neng mir hehe
1.Beresin kerjaan kantor
2.Praktikum C++
3.Kuliah Statistik
4.Beli kado wat mama ..soalnya mama ultah tar tanggal 1 Desember *shutt jangan bilang-bilang mama ya* ^_^ tapi beli apa ya ..
Yaa..mungkin itu rencana buat besok ^_^ rencana 5 tahun lagi apa ya???
Ya walaupun sudah direncanakan yang penting kita melakukan yang "TERBAIK" dan menjadi "LEBIH BAIK" itu kali ya .. (^_^)v peaceee akh !!! CHAYOO!!!!
PLAN ... TRY AND PRAY
Trus kalian gimana ????????
waktu
kata yang selalu orang perbincangkan
sesuatu yang kadang kita sepelekan
lalu..jika memang benar tidak kita sepelekan
perhatikanlah cermin diri
apa yang telah kau dapatkan
apa yang telah kau lakukan
kemana hilangnya detik demi detik itu
kemana hilangnya tahun demi tahun itu
seandainya waktu bisa b'bicara mungkin
mereka akan meronta
dan meminta hak mereka
dapatkah kau membuat waktumu berharga

Wednesday, November 15, 2006

jawaban

Ketika ku mulai tak memahami
Ketika ku mulai tak mengerti
ku coba mencari jawaban pasti
tapi tetap tak ku mengerti
kemana jawaban kan kucari
angin berikan aku jawaban
tapi hanya buaian angin yang kau beri
kini ku kan melangkahkan kaki
tuk mencari jawaban pasti

Tuesday, November 14, 2006

10 Sepuluh Kualitas Pribadi

Ada artikel bagus neh dari milist tetangga.. semoga bermanfaat ^_^
10 Sepuluh Kualitas Pribadi
1. Ketulusan
Ketulusan menempati peringkat pertama sebagai sifat yang paling disukaioleh semua orang. Ketulusan membuat orang lain merasa aman dan dihargaikarena yakin tidak akan dibodohi atau dibohongi. Orang yang tulus selalu mengatakan kebenaran, tidak suka mengada-ada,pura-pura, mencari-cari alasan atau memutarbalikkan fakta. Prinsipnya "Yadiatas Ya dan Tidak diatas Tidak". Tentu akan lebih ideal bila ketulusanyang selembut merpati itu diimbangi dengan kecerdikan seekor ular. Denganbegitu, ketulusan tidak menjadi keluguan yang bisa merugikan diri sendiri.
2. Rendah Hati
Beda dgn rendah diri yg merupakan kelemahan, kerendahhatian justrumengungkapkan kekuatan. Hanya orang yang kuat jiwanya yang bisa bersikaprendah hati. Ia seperti padi yang semakin berisi semakin menunduk. Orangyang rendah hati bisa mengakui dan menghargai keunggulan orang lain. Iabisa membuat orang yang diatasnya merasa oke dan membuat orang yang dibawahnya tidak merasa minder.
3. Kesetiaan
Kesetiaan sudah menjadi barang langka & sangat tinggi harganya. Orang ygsetia selalu bisa dipercaya dan diandalkan. Dia selalu menepati janji,punya komitmen yang kuat, rela berkorban dan tidak suka berkhianat.
4. Bersikap Positif
Orang yang bersikap positif selalu berusaha melihat segala sesuatu darikacamata positif, bahkan dalam situasi yang buruk sekalipun. Dia lebihsuka membicarakan kebaikan daripada keburukan orang lain, lebih sukabicara mengenai harapan drpd keputusasaan, lebih suka mencari solusidaripada frustasi, lebih suka memuji daripada mengecam, dsb.
5. Keceriaan
Karena tidak semua orang dikaruniai temperamen ceria, maka keceriaan tidakharus diartikan ekspresi wajah dan tubuh tapi sikap hati. Orang yang ceriaadalah orang yang bisa menikmati hidup, tidak suka mengeluh dan selaluberusaha meraih kegembiraan. Dia bisa mentertawakan situasi, orang lain,juga dirinya sendiri. Dia punya potensi untuk menghibur dan mendorongsemangat orang lain.
6. Bertanggung Jawab
Orang yang bertanggung jawab akan melaksanakan kewajibannya dengansungguh-sungguh. Kalau melakukan kesalahan, dia berani mengakuinya. Ketikamengalami kegagalan, dia tidak akan mencari kambing hitam untukdisalahkan. Bahkan kalau dia merasa kecewa dan sakit hati, dia tidak akan menyalahkansiapapun. Dia menyadari bahwa dirinya sendirilah yang bertanggung jawabatas apapun yang dialami dan dirasakannya.
7. Kepercayaan Diri
Rasa percaya diri memungkinkan seseorang menerima dirinya sebagaimanaadanya, menghargai dirinya dan menghargai orang lain. Orang yang percayadiri mudah menyesuaikan diri dengan lingkungan dan situasi yang baru. Diatahu apa yang harus dilakukannya dan melakukannya dengan baik.
8. Kebesaran Jiwa
Kebesaran jiwa dapat dilihat dr kemampuan seseorang memaafkan orang lain.Orang yang berjiwa besar tidak membiarkan dirinya dikuasai oleh rasa bencidan permusuhan. Ketika menghadapi masa-masa sukar dia tetap tegar, tidakmembiarkan dirinya hanyut dalam kesedihan dan keputusasaan.
9. Easy Going
Orang yang easy going menganggap hidup ini ringan. Dia tidak sukamembesar-besarkan masalah kecil. Bahkan berusaha mengecilkanmasalah-masalah besar. Dia tidak suka mengungkit masa lalu dan tidak maukhawatir dengan masa depan. Dia tidak mau pusing dan stress denganmasalah-masalah yang berada di luar kontrolnya.
10. Empaty
Empati adalah sifat yg sangat mengagumkan. Orang yg berempati bukan sajapendengar yang baik tapi juga bisa menempatkan diri pada posisi oranglain. Ketika terjadi konflik dia selalu mencari jalan keluar terbaik bagikedua belah pihak, tidak suka memaksakan pendapat dan kehendaknya sendiri.Dia selalu berusaha memahami dan mengerti orang lain.

Sunday, November 12, 2006

untuk sahabatku ^_^

seuntai kata yang tlah kau berikan
membuatku percaya akan satu hal..
sahabat tak perlu kau ucapkan kata itu
aku yang disini
tak pernah mengungkit akan hal itu
biarlah semua berlalu
karena ku tlah memaafkanmu ^_^
*teruntuk temanku..nan jauh di ibukota sana ^_^ *

Wednesday, November 08, 2006

IBU...CERITAKAN AKU TENTANG LAKI-LAKI SEJATI...

Seorang remaja putri bertanya pada ibunya:
Ibu,ceritakan padaku tentang LAKI-LAKI sejati...

Sang Ibu tersenyum dan menjawab... LAKI-LAKI Sejati bukanlah dilihat dari bahunya yang kekar, tetapi dari kasih sayangnya pada orang disekitarnya....

Laki-laki sejati bukanlah dilihat dari suaranya yang lantang, tetapi dari kelembutannya mengatakan kebenaran.....

Laki-laki sejati bukanlah dilihat dari jumlah sahabat di sekitarnya, tetapi dari sikap bersahabatnya pada generasi muda bangsa ...

Laki-laki sejati bukanlah dilihat dari bagaimana dia dihormati ditempat bekerja, tetapi bagaimana dia dihormati didalam rumah...

Laki-laki sejati bukanlah dilihat dari kerasnya pukulan, tetapi dari sikap bijaknya memahami persoalan...

Laki-laki sejati bukanlah dilihat dari dadanya yang bidang, tetapi dari hati yang ada dibalik itu...

Laki-laki sejati bukanlah dilihat dari banyaknya perempuan yang memuja, tetapi komitmennya terhadap perempuan yang dicintainya...

Laki-laki sejati bukanlah dilihat dari jumlah barbel yang dibebankan, tetapi dari tabahnya dia mengahadapi lika-liku kehidupan...

Laki-laki Sejati bukanlah dilihat dari kerasnya membaca Al-Quran, tetapi dari konsistennya diamenjalankan apa yang ia baca...

....setelah itu, ia kembali bertanya...

" Siapakah yang dapat memenuhi kriteria sepertiitu, Ibu ?"

Sang Ibu memberinya buku danberkata.... "Pelajari tentang dia..." ia punmengambil buku itu "MUHAMMAD", judul buku yang tertulis di buku itu

Thursday, November 02, 2006

Nikah neh.. (^_^)v

alhamdulilah.. kemaren dapet kabar kalo teh'tina mo nikah minggu depan, selamat ya buat teh'tina & k'soga.. insyaallah tar ulie bareng anak-anak dateng ke nikahannya.
dua hati tlah dipertemukan olehNya
menjadi satu dalam satu naungan cinta
semoga senantiasa dipersatukan dalam kebaikan
semoga senantiasa diberkahi kebahagian
satu fase kehidupan akan dijalani bersama
semoga fase ini menjadi ladang ibadah untuk mereka
Rabb..
Kau yang telah mempertemukan mereka
berkahilah kebahagian kepada mereka
jadikanlah keluarga mereka
keluarga yang sakinah mawaddah warrahmah
karuniakanlah anak-anak yang shaleh dan shalihah
tak banyak yang dapat kuberikan
selain doa semoga kalian bahagia..
Baarakallahu likulli waahidin minkumaa fii shaahibihii wa jama'abaynakumaa fi khayrin.
:: Semoga allah memberkati masing-masing kamu berdua (mempelai)terhadap temannya, dan semoga Allah mengumpulkan kamu berdua dalamkebaikan ::
(HR. Abu Daud, Tirmidzi dan Ibnu Majalah)
Baarakallahu laka wa baaraka 'alayka wa jama'a baynakumaa fi khayrin
::Mudah-mudahan Allah memberkahimu, baik ketika senang maupun susah,dan selalu mengumpulkan kamu berdua pada kebaikan::
(HR. Abu Daud,Tirmidzi dan Ibnu Majah)
selamat ya buat teh'tina & k'soga.. mudah-mudahan yang bikin puisi segera menyusul.. wakssss.. amien .. (^_^)v

jalan-jalan yu..

berhubung ada request dari pipit yang mo liat ciwalk akhirnya uLie jalan-jalan deh kesana..bawa kamera jepret sana jepret sini *bak potografer* (^_^)v

Photobucket - Video and Image Hosting

nah pit pas masuk neh.. *ko ada orang-orangan sawah soalnya pas kesana lagi mo siap-siap acara Hallowen gitu ... nah kalo piet tersesat jangan kuatir ada penunjuk

Photobucket - Video and Image Hosting

jalan neh ^_^

Photobucket - Video and Image Hosting

kita masuk lagi yu... yukkkk.. tuh kan banyak orang-orangan sawah..coba piet ke sini tar kita jadi salah satunya hehehe nah piet ini khusus buat pipit special ... hehe

Photobucket - Video and Image Hosting

Photobucket - Video and Image Hosting

nah nah kalo tampak dari atas kaya gini neh piet.. pokoknya nyaman banget deh banyak poho-pohon gitu jadi ga tlalu panas.. setelah jepret sana jepret sini ulie laper piet.. makan dulu yuuuu... yuukkkk... ^_^

Photobucket - Video and Image Hosting

menu makan siang neh !!!

Photobucket - Video and Image Hosting

setelah perut kenyang kita lanjutkan lagi yu... yuukkkekh piet ulie nemu prasasti neh..cari dibuku sejarah prasasti apa neh..^_^ nah kalo jalan ke samping kaya gini neh..

Photobucket - Video and Image Hosting

kayak diluar negeri ... *iya ga ya..* piet ulie cape neh..segitu dulu aja ya poto ciwalknya..oh iya tar insayaallah ulie mo jalan-jalan ke "paris van java tempo dulu" tar deh ulie usahain jadi potografer lagi..bayaranya ditunggu ya piet..hehehe ayo piet makanya nabung biar bisa ke bandung n walking-walking hehehe..ditunggu kedatangannya..oche !!! ayo..request request siapa yang mo request tentang bandung..

Photobucket - Video and Image Hosting

dadaghhhh.....