Monday, July 14, 2008

Aku mau mainan itu

Assalamu’alaikum Wr.Wb

Ada seorang anak kecil yang ingin sekali memiliki sebuah mainan , tapi entah kenapa sang ibu tidak pernah membelikan mainan itu

Sang anakpun menangis.. meronta dan berkata "ibu jahat, ibu ga sayang sama ade... ibu ga sayang sama ade"

Sang ibupun berkata "ade.. ibu sayang sama ade.. ibu sayang sama ade"

Sang anak pun tetap menangis dan senantiasa berpikir ibunya tidak menyayanginya dan dia berjanji dia akan mendapatkan mainan tersebut suatu hari

Waktu tlah beranjak dewasa... sang anak pun tlah berubah menjadi seorang laki-laki dewasa dan akhirnya dia bisa membeli mainan tersebut

Dalam hidupnya dia tetap berpikir kenapa sang ibu tidak pernah memberikan mainan itu, diapun menanyakan sebabnya

"bu.. kenapa ibu tidak membelikan mainan yang dulu saya mau?? padahal saya yakin waktu itu ibu bisa membelikan mainan itu buat saya "

Sang ibupun berkata "nak, seandainya waktu itu ibu belikan mainan itu apa yang akan kamu lakukan?"

"Entahlah, mungkin saya akan memperlihatkan mainan itu kepada teman-teman saya dan mungkin saya akan senang karena teman-teman akan memuji saya"

"nak, seandainya waktu itu ibu membelikan mainan itu, ibu yakin kamu akan minta mainan yang lebih dari itu dan karena mainan itu pula kamu akan menjadi anak yang sombong diantara teman-temanmu.. walaupun ibu sanggup membelinya ibu hanya tak ingin kamu beranggapan ibu akan selalu berusaha mengikuti kemauan kamu nak ibu ingin kamu belajar berusaha .. dan menyadari bahwa segala sesuatu yang kamu mau belum tentu akan kamu dapatkan hari itu juga "

saya hanya bisa berpikir... ibu benar... seandainya hari itu ibu membelikan mainan itu mungkin saya tidak akan pernah berusaha untuk mendapatkan mainan itu, saya hanya akan terus menerus meminta kepada ibu

Dan sejak saat itu saya berpikir bahwa sesuatu yang belum saya dapatkan bukan berarti DIA tidak menyayangi saya tapi ada sesuatu yang harus saya pelajari dan saya usahakan untuk mendapatkannya.



Semoga ada hikmahnya ^_^

Besyukurlah tatkala belum mendapatkan apa yang kita mau.. karena kita maseh diberikan kesempatan untuk berusaha dan lebih-lebih berusaha

Jika hari ini belum kau dapatkan , InsyaAllah... esok hari kau akan mendapatkannya... Amin

-Me-

1 comment:

Syanti Dewi said...

amiiin ya robbal alamin :) , nuhun ahhh , bagus pisan tah ceritana :)